Berkurangnya hasrat atau dorongan seksual dapat berpengaruh pada pria ataupun wanita. Kehilangan hasrat seksual berlebihan yang disebut hypoactive sexual desire disorder biasa disebabkan penyakit, pengobatan, depresi, masalah psikologi lain atau masalah yang berkaitan dengan hubungan.
Situasi kesulitan teknis dalam hubungan bisa menjadi salah satu faktor lain. Seorang wanita yang tidak mencapai orgasme saat hubungan intim atau pria yang mengalami masalah ereksi misalnya, dapat merubah keadaan seksual lebih dari hanya sekedar rasa ketidakpuasan.
Berikut beberapa tips mengatasi perbedaan tingkat hasrat seksual:
Kenali penyebab terjadi masalah penurunan atau kehilangan hasrat seksual sedini mungkin untuk memudahkan penyelesaian masalah.
Lebih memberikan perhatian pada kebutuhan pasangan ketika anda merasa dalam mood yang baik. Jika anda hanya bercinta satu kali dalam seminggu, buatlah menjadi sebuah pengalaman yang tak terlupakan.
Penting untuk tidak menyerang pasangan, panggil dia dengan penuh kasih sayang dan buat mereka merasa kurang cukup. Jika pasangan tengah memiliki masalah kepercayaan diri, segera ajak komunikasi.
Bicarakan masalah dengan pasangan atau berkonsultasi ke seorang counselor yang dapat memberikan anda ruang untuk membicarakan masalah anda. Tanyakan pada pasangan apa yang sebenarnya ia anggap seks yang ideal, berapa sering dan lain- lain. Dengan cara ini, anda dapat membuat keputusan dimana kondisi sebaiknya bertemu.
Jika anda mengalami kesulitan mengungkapkan cobalah untuk menulisnya.
Jika anda melakukan masturbasi secara teratur alih-laih melakukan hubungan intim, coba untuk berhenti. Fokuskan pada berbagi seksualitas bersama pasangan dan cobalah menemukan apa yang membuat dia lebih bergairah dan terangsang.
Posted by Bokep
Posted on 7:53 AM