Memiliki wajah cantik nan melankolis, rupanya tak selamanya dapat menguntungkan. Itulah yang dirasakan pesinetron Dinda Kirana, akibat wajah sendunya, Dinda sulit mendapatkan peran antagonis seperti yang diinginkannya.
“Aku pengen banget dapet peran yang menantang, ya jadi pemeran antagonis gitu deh,” ungkap Dinda saat ditemui di kawasan Plaza Semanggi, Jakarta, kemarin.
Pemain sinetron Kepompong tersebut, mengaku pernah mencicipi peran antagonis. Namun, protes langsung berdatangan dari keluarga serta sahabat-sahabatnya.
“Waktu itu pernah main jadi jahat. Eh pas ditayangin malah dapet protes dari temen-temen sama keluarga. Katanya enggak pantes jadi jahat,” ucapnya sambil tertawa.
Dinda memang selalu memainkan peran gadis baik, yang berperangai lemah lembut dan manja. Namun dibalik peran manjanya, Dinda mengaku sebenarnya dia merupakan gadis mandiri.
“Aku sebenernya enggak terlalu manja juga kayak di tv. Aku ini mandiri loh, walau kadang minta tolong mama juga sih kalau udah mentok,” tandasnya.
“Aku pengen banget dapet peran yang menantang, ya jadi pemeran antagonis gitu deh,” ungkap Dinda saat ditemui di kawasan Plaza Semanggi, Jakarta, kemarin.
Pemain sinetron Kepompong tersebut, mengaku pernah mencicipi peran antagonis. Namun, protes langsung berdatangan dari keluarga serta sahabat-sahabatnya.
“Waktu itu pernah main jadi jahat. Eh pas ditayangin malah dapet protes dari temen-temen sama keluarga. Katanya enggak pantes jadi jahat,” ucapnya sambil tertawa.
Dinda memang selalu memainkan peran gadis baik, yang berperangai lemah lembut dan manja. Namun dibalik peran manjanya, Dinda mengaku sebenarnya dia merupakan gadis mandiri.
“Aku sebenernya enggak terlalu manja juga kayak di tv. Aku ini mandiri loh, walau kadang minta tolong mama juga sih kalau udah mentok,” tandasnya.